Bersiap-siap mendongkrak Merk Java Bite di Bali

Salah satu cara terbaik untuk mendapatkan visibilitas merk Java Bite, meraba pasar, dan membuat kontak baru adalah dengan menghadiri pameran makanan di Indonesia. September 2023 menempatkan kami di Bali, berpartisipasi dalam pameran perdagangan makanan internasional.

Sudah empat tahun berlalu sejak kami sempat menghadiri pameran di Bali. Pada waktu itu, tahun 2019, kami sempat mengajak teman untuk berpartisipasi. REI, Resource Exchange International, adalah mitra awal Yayasan Bina Manusia Seutuhnya, yang merupakan pemegang saham PT Sunrei Food Products. Sehubungan dengan kunjungan Doug Erdmann, Presiden/CEO REI, dari AS ke Indonesia, kami anggap ini sebagai  peluang besar untuk meminta bantuan Doug dan istrinya, Joyce, dalam menyiapkan diri mengikuti pameran dagang ini. Siapa sih yang tidak ingin  ke Bali – bahkan jika ada pekerjaan yang terlibat?!

Sepanjang tiga hari yang padat, kami bertemu banyak orang yang berpotensi untuk berkolaborasi dengan kami. Satu keluarga pemilik restoran vegan di Kuta, Bali berharap untuk meningkatkan variasi makanan vegetarian pada menu mereka. Betapa terkejutnya saya ketika mereka meminta kami untuk membuat produk pepaya kering tanpa gula sehingga mereka bisa membuat hidangan yang menyerupai salmon! Wah, ide yang bagus!  Kunjungi Restaurant Manggis in Canggu, Kuta, Bali, untuk mendapatkan lebih banyak ide makanan yang sehat dan lezat.

Dalam perbincangan panjang lainnya, direktur sebuah pabrik makanan besar di Jawa Timur meminta kami untuk memproduksi nanas kering yang sangat manis … jauh lebih manis dari produk normal kami. Beliau tidak mengkhawatirkan tentang kadar gulanya (hmm tidak biasa !) karena ternyata satu potong nanas kering ini akan diselipkan ke dalam udang dengan taburan kelapa di atasnya dan kemudian dibekukan dengan cepat, siap untuk dimasak – ide baru lagi! Perusahaan beliau biasanya mengambil nanas kering mereka dari Thailand, saya memastikan bahwa produk kami akan jauh lebih lezat, ditanam sendiri, dan lebih murah! Kejutan besar! Ternyata mereka menjual produk udang yang luar biasa ini di AS. Sekarang kami hanya perlu mencari tahu di mana bisa menemukannya saat kami ke AS nanti!

Mereka yang jatuh cinta pada cicipan pertama

Selain yang tersebut tadi, kami juga bertemu dengan kepala toko supermarket besar, direktur hotel bintang lima, dan banyak vendor kecil, yang diantaranya tertarik untuk menjadi distributor produk Java Bite. Dimanapun kami berada, orang Indonesia selalu terkejut melihat orang asing terlibat dalam bisnis kami, mereka tidak habis pikir bahwa kami meninggalkan kenyamanan yang ditawarkan negara AS untuk menjalani visi “Membangun Manusia untuk Membangun sebuah Bangsa.”

Bagikan
Facebook
Twitter
LinkedIn

Informasi lainnya

Katie Nicholson|
Katie Nicholson|
Charles Nicholson|
Katie Nicholson|
Charles Nicholson|
Charles Nicholson|